Babinsa Koramil 2208/Nyalindung Hadiri Uji Kompetensi Calon Kepala Kedusunan Cijut

Nyalindung, – Serka Ade Setiawan, Babinsa Desa Cijurey Koramil 2208/Nyalindung, menghadiri kegiatan uji kompetensi calon Kepala Kedusunan Cijut, Kecamatan Gegerbitung, Kamis (27/11/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk menilai dan memastikan calon kepala kedusunan memiliki kemampuan serta kompetensi yang sesuai dengan tuntutan tugas dalam memimpin dan mengelola desa. Kehadiran Babinsa sebagai bagian dari aparat kewilayahan juga memberikan dukungan pengawasan dan memastikan jalannya kegiatan berjalan aman dan tertib. Dengan pelaksanaan uji kompetensi ini, diharapkan akan lahir pemimpin kedusunan yang profesional, mampu berkontribusi dalam pembangunan desa, serta mendukung kesejahteraan masyarakat setempat. (Pendim 0622)